Demokrat Gencarkan Lobi demi Loloskan Ruhut
Internal Fraksi Solid, Siap Hadang Voting di Komisi III DPR

jpnn.com - JAKARTA - Fraksi Partai Demokrat (FPD) DPR terus menggencarkan lobi-lobi ke fraksi lainnya agar Ruhut Sitompul bisa diterima sebagai Ketua Komisi III DPR. Ketua FPD DPR, Nurhayati Ali Assegaf menyatakan bahwa internal fraksinya sudah bulat dan tetap dengan keputusan semula untuk menempatkan Ruhut sebagai ketua komisi yang membidangi hukum itu.
"Tidak ada yang terpecah di fraksi (PD). FPD menjalankan apa yang menjadi kewajiban sebagai kepanjangan tangan DPP Partai Demokrat, jadi kita melakukan lobi-lobi politik kepada fraksi lain," kata Nurjayati, Senin (30/9).
Karena itu, tegas Nurhayati, FPD merasa tak perlu mengganti Ruhut Sitompul dengan nama lainnya. "Ini arahan dari Ketua Harian (Syarief Hasan, red). Kita harap semua sudah soft dan tidak lagi terjadi penolakan secara personal dan bisa menerima ini sebagai putusan dari Fraksi Partai Demokrat," ujarnya.
Ditambahkannya pula, FPD sudah punya strategi dalam meloloskan Ruhut sebagai Ketua Komisi III DPR. Termasuk, pula, katanya, strategi untuk mencegah voting atas keputusan FPD menugaskan Ruhut sebagai Ketua Komisi III DPR.
"Kami tidak menginginkan voting. Makanya lobi terus dilakukan supaya (penetapan Ruhut) aklamasi. Bukan yakin atau tidak, tapi kan selama ini belum pernah voting," tandasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Fraksi Partai Demokrat (FPD) DPR terus menggencarkan lobi-lobi ke fraksi lainnya agar Ruhut Sitompul bisa diterima sebagai Ketua Komisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Sambut Presiden Senat Kamboja di Istana, Ini yang Dibahas
- Seleksi PPPK Tahap 2 Berlangsung hingga 30 Mei 2025, BKN Beri Info Skor CAT
- Lewat Operasi Gurita, Bea Cukai Tegal Gagalkan Peredaran 1,3 Juta Batang Rokok Ilegal
- Human Initiative Gelar Flash Sale Kurban untuk Bantu Masyarakat Pelosok Negeri
- Calon Haji Asal Tulungagung Meninggal Dunia Sebelum Berangkat ke Tanah Suci
- Asido Hutabarat: Kurator Wajib Mengamankan Aset Pailit