Dena Rachman Mantap Transgender Karena Restu Ibunda
Kamis, 16 Oktober 2014 – 11:50 WIB

MERASA PEREMPUAN: Dena Rachman menjelaskan tentang keberhasilan implantasi payudara di Menteng, Selasa (14/10). Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos/JPNN.com
Menanggung konsekuensi sebagai Transgender sangat berat. Terlebih bila itu dilakukan di Indonesia. Hal ini dirasakan oleh Dena Rachman. Toh begitu, pemilik nama asli Renaldy yang dulu penyanyi cilik personel Trio Kwek Kwek ini mantap menjalani hari-hari sebagai perempuan. Malah ia santai curcol (curhat gaul) baru-baru ini menjalani operasi payudara di Korea Selatan.
“Tanggal 30 September berangkat ke sana. Banyak selebriti Korea yang pernah ditangani mereka karena sudah established dari tahun 2007. Aku bangga, karena dari Indonesia belum ada,” kisah Dena.
Sebelum menjalani operasi, ia menjalani beberapa tes. Mulai dari pengukuran badan hingga pengecekan kondisi jantung.
“Sebelum operasi, pastinya aku konsultasi dan menjalani pengecekan kondisi medis, dan pengukuran tubuh, cocoknya bagaimana. Aku juga tes darah, urine, detak jantung itu basic ya untuk jalani operasi, karena harus prima,” jelasnya.
Menanggung konsekuensi sebagai Transgender sangat berat. Terlebih bila itu dilakukan di Indonesia. Hal ini dirasakan oleh Dena Rachman. Toh begitu,
BERITA TERKAIT
- Sudah Ditetapkan Sebagai Tersangka, Jonathan Frizzy Tak Ditahan, Kenapa?
- Kementerian Hukum Digugat Terkait SK PARFI Kubu Ki Kusumo
- Jonathan Frizzy Tidak Ditahan, Polisi Beri Penjelasan
- Lisa Mariana Gugat Perdata Ridwan Kamil ke Pengadilan Negeri Bandung
- Tenxi, Naykilla, Jemsii, Hingga Njan Terlibat Album 'Honey’ Sweet Compilation
- Sungkeman Menjelang Pernikahan, Luna Maya Sampaikan Ini Kepada Sang Ibunda