Dijerat KPK, Kader Golkar di DPRD Riau Segera Dicopot
Selasa, 08 Mei 2012 – 09:41 WIB

Dijerat KPK, Kader Golkar di DPRD Riau Segera Dicopot
JAKARTA - DPD I Golkar Provinsi Riau telah menyiapkan pergantian antar waktu (PAW) bagi anggota DPRD Riau, M Faisal Aswan yang kini menjadi tersangka kasus korupsi PON XVIII Riau yang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Saya sudah minta Sekretaris untuk menyiapkan proses PAW M Faisal Aswan, terutama persiapan dokumen-dokumennya," kata Ketua DPD Golkar Riau, Indra Much Adnan di Jakarta, Senin(7/5) malam.
Menurut Indra, persiapan PAW terhadap Faisal ini masih dalam pembahasan internal Partai. Meski demikian seluruh dokumen untuk PAW sudah disiapkan. Sehingga ketika berkas Faisal sudah dilimpahkan ke pengadilan, maka proses PAW tinggal diudulkan ke Kementrian Dalam Negeri (Mendagri).
Indra mengaku bahwa hingga kini partainya masih menghormati proses hukum yang dijalani M Faisal. Golkar juga akan memberikan bantuan hukum terhadap kadernya itu.
JAKARTA - DPD I Golkar Provinsi Riau telah menyiapkan pergantian antar waktu (PAW) bagi anggota DPRD Riau, M Faisal Aswan yang kini menjadi tersangka
BERITA TERKAIT
- Bahlil: AMPI di Bawah Ketum Jerry Memiliki Posisi Strategis di Golkar
- Beri Kuliah Program Doktor, Bamsoet Ingatkan Pentingnya Keseimbangan Demokrasi dan Hukum
- Bawaslu RI Akan Dalami Dugaan Kecurangan PSU Pilkada Bengkulu Selatan
- Sekjen PKS Apresiasi Kepedulian Gubernur Kaltim pada Pendidikan
- Dukung Prabowo 2 Periode, Idrus Golkar Usul Pembentukan Koalisi Permanen
- Versi Pengamat, Prabowo Tak Merestui Mutasi Letjen Kunto Arief