Dito Ariotedjo Jadi Menpora, Airlangga: Bukti Golkar Memerhatikan Regenerasi

Dito Ariotedjo Jadi Menpora, Airlangga: Bukti Golkar Memerhatikan Regenerasi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik politikus Partai Golkar Dito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo serta Komjen Rycko Amelza Dahniel di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Senin (3/4). Foto: Tangkapan layar akun Setpres di YouTube

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto angkat suara setelah Dito Ariotedjo ditunjuk menjadi Menpora RI.

Orang nomor satu di partai berlambang beringin tersebut menegaskan bahwa terpilihnya Dito menunjukkan regenerasi di Partai Golkar berjalan baik.

Menteri 32 tahun itu sendiri baru melakukan prosesi sertijab di Kemenpora pada Selasa (4/4) sore.

Dengan semangat mudanya, Dito menerima tongkat estafet kepemimpinan Kemenpora dari Plt Menpora, Muhadjir Effendy.

Menurut Airlangga, Dito merupakan contoh kader muda Golkar yang menonjol dan siap berkiprah untuk berkontribusi bagi Bangsa Indonesia.

Karena itu, dia ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk memimpin Kemenpora.

"Terpilihnya Dito menjadi bukti bahwa Golkar adalah partai yang memerhatikan regenerasi," ungkapnya.

Menurut Airlangga, munculnya Dito ini menunjukkan bahwa Partai Golkar sudah siap menyambut bonus demografi Indonesia. Sebab, penduduk usia porduktif dan muda akan lebih banyak dari generasi tua nantinya.

Dito Ariotedjo telah dilantik sebagai Menpora baru, Airlangga Hartarto sebut hal itu bukti Golkar memerhatikan Regenerasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News