Dituding Lesbi, Jessica Klaim Masih Suka Laki-laki

jpnn.com - JAKARTA - Terdakwa kasus dugaan pembunuh Wayan Mirna Salihin, yakni Jessica Kumala Wongso mengklaim masih menyukai laki-laki.
Ungkapan ini ke luar, setelah Psikolog Sarlito Wirawan menyimpulkan bahwa Jessica memiliki penyimpangan seksual.
"Saya hanya tertarik pada lelaki, baik dulu, sekarang, dan selamanya," kata Jessica di PN Jakarta Pusat, Kamis (1/9).
Jessica membantah apa yang dilontarkan oleh Guru Besar Psikologi Universitas Indonesia (UN) itu.
Ia bahkan merasa pertanyaan itu untuk menjebaknya.
"Saya tidak terpikir itu pertanyaan untuk menjebak saya. Saya perjelas lagi, saya tidak tertarik pada wanita," tegas Jessica.
Bahkan Jessica mengaku, semua keterangan ahli di dalam sidang, hanya berandai-andai. Jessica menilai, Sarlito tidak punya bukti bahkan teori yang menyimpulkan bahwa dia homoseksual.
"Keterangan ahli banyak yang tidak benar. Dan saya pertegas lagi, saya hanya tertarik hanya pada lelaki," tandas Jessica. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Terdakwa kasus dugaan pembunuh Wayan Mirna Salihin, yakni Jessica Kumala Wongso mengklaim masih menyukai laki-laki. Ungkapan ini ke luar,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Selidiki Aduan Soal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Bareskrim Polri Telah Periksa 26 Orang Saksi
- Wamenkumham Bicara soal RUU KUHAP dalam Ranah Penegakan Hukum
- PPPK Berbinar Lihat Saldo Rekeningnya 'Gendut', Pak Topo: Terima Kasih, Presiden Prabowo
- Pegadaian Beri Reward Umrah Bagi Para Agen Hebat
- Mengenal Pola Hidup Sehat Bhikkhu Thudong, Selepas Tengah Hari Hanya Konsumsi Minuman
- TASPEN Dorong Budaya Kerja Aman dan Inklusif Lewat Edukasi Cegah Perundungan