Dua Wartawan Amerika Tewas Ditembak saat Siaran Langsung

jpnn.com - WASHINGTON - Dua jurnalis televisi Amerika Serika tewas ditembak mati saat sedang memberikan laporan langsung dari pusat perbelanjaan di negara bagian Virginia.
Seperti dilansir dari BBC, dua korban penembakan itu adalah Alison Parker dan Adam Ward, reporter dan juru kamera stasiun televisi WDBJ, yang berafiliasi dengan CBS di kota Moneta, Bedford County.
Seiring dengan tembakan, teriakan terdengar pada rekaman gambar yang diambil juru kamera WDBJ, Adam, sebelum dia jatuh. Pada saat bersamaan kamera yang dipegang Adam juga jatuh ke tanah.
Siaran langsung itu pun dihentikan dan dialihkan ke studio yang menunjukkan seorang pembawa acara hanya bisa duduk dan terdiam.
Manajer stasiun televisi, Jeffrey Marks, telah memastikan kedua korban yang tewas itu adalah reporter Alison Parker dan juru kamera Adam Ward.
"Kami tidak mengetahui alasannya. Kami tidak mengetahui siapa yang diduga melakukannya atau siapa pembunuhnya," kata Marks. Dia menambahkan penembak masih belum tertangkap.(ray/jpnn)
WASHINGTON - Dua jurnalis televisi Amerika Serika tewas ditembak mati saat sedang memberikan laporan langsung dari pusat perbelanjaan di negara bagian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza