Fajar Hasan APNI Dorong Percepatan Hilirisasi Pengelolaan SDA

Fajar Hasan APNI Dorong Percepatan Hilirisasi Pengelolaan SDA
Koordinator Wilayah Sulawesi Tenggara Asosiasi Penambang Nikel Indonesia (APNI) Muhamad Fajar Hasan. Foto: Dok. APNI

Lebih jauh mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (MPM) Universitas Haluoleo (Unhalu) Kendari ini menegaskan, investasi di sektor sumber daya alam harus mempertimbangkan keberlanjutan ekologis suatu daerah. Investasi dan ekosistem lingkungan harus saling menopang, memulihkan lingkungan bukan merusak.

“Komitmen kami, pengusaha yang tergabung dalam APNI, akan patuh pada kaidah-kaidah pertambangan hijau atau protokol geologis yang menjaga keseimbangan lingkungan sebagai bentuk komitmen bersama dalam merawat bumi kehidupan, kelak nanti diwariskan kepada generasi berikutnya,” ujar Fajar.

Tampak hadir pada acara pelantikan DPP APNI di antaranya Ketua Pembina DPP APNI Periode 2022-2027 Fahmi Harsandono Matori sebagai bersama Dewan Pembina lainnya, Irwandy Arif, Sugeng Mujiyanto, Andri B  Firmanto, H Mardani Maming.

Kemudian, Setyo Wasisto sebagai Ketua Dewan Pengawas, dan Wawan Ruswandi, Rido Hermawan, Karev Marpaung, Sukma Edi Mulyono, sebagai Dewan Pengawas.

Setia Untung Arimuladi sebagai Ketua Dewan Penasihat, Djoko Widajatno Dewan Penasihat Pertambangan, dan Sri Raharjo Dewan Penasihat Regulasi/Tata Kelola.

Selanjutnya, mantan Wakapolri Nanan Soekarna sebagai Ketua Umum, Wiratno Wakil Ketua Umum I, Risono Wakil Ketua Umum II Yosef Paskananda Wakil Ketua Umum III, Meidy Katrin Lengkey Sekretaris Umum, Rudi Rusmadi Sekretaris Umum I, Sucianti Suaib Saenong Sekretaris Umum II, Antonius Setyadi Bendahara Umum, Rahmat Nurendra Wakil Bendahara Umum I, dan Tubagus Daniel Wakil Bendahara II.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral RI,  pejabat Badan Koordinasi Penanaman Modal dan sejumlah pejabat lembaga negara lainnya.(fri/jpnn)

Koordinator Wilayah Sulawesi Tenggara Asosiasi Penambang Nikel Indonesia (APNI) Muhamad Fajar Hasan mendorong pemerintah melakukan percepatan hilirisasi dan optimalisasi pengelolaan sumber daya alam (SDA).


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News