Menhub Ungkap Peran Penting Indonesia dalam Upaya Pemulihan Penerbangan Global

Menhub Ungkap Peran Penting Indonesia dalam Upaya Pemulihan Penerbangan Global
Menhub Budi Karya Sumadi. Foto/ilustrasi: Ricardo/jpnn.com

Sebelumnya, Menhub telah menyampaikan sambutan pada saat pembukaan kegiatan ICAO HLCC pada 12 Oktober 2021.

Pada kesempatan tersebut, Menhub menyampaikan, keikutsertaan Indonesia pada pertemuan internasional ini diharapkan dapat menyuarakan hal-hal strategis, terkait penanganan penerbangan sipil di masa pandemi.

Harapannya, ada tindak lanjut dari ICAO, dalam bentuk kertas kerja (working papers).

Menhub juga menyampaikan bahwa Indonesia mengajak anggota ICAO saling bekerja sama untuk mengatasi pandemi ini dan sektor transportasi udara harus bangkit kembali bahkan harus lebih kuat dari sebelumnya.

Pada acara ini, delegasi Indonesia dari Ditjen Perhubungan Udara Kemenhub telah menyampaikan tiga kertas kerja dengan judul Airport Emergency Planning, Assistance to Aircraft Accident Victims and Their Families dan ATM Contigency Measures and Recovery During Covid 19.

Selain itu, delegasi Indonesia juga menyampaikan enamInformation Papers yang diunggah oleh ICAO pada situs resmi HLCC 2021. (flo/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyambut baik hasil kesepakatan bersama para anggota ICAO, dalam upaya bersama memulihkan penerbangan sipil global akibat pandemi Covid-19.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News