Gesit Terlalu Mahal, Bamsoet Sebut Harga Ideal Motor Listrik di Indonesia
Rabu, 13 Oktober 2021 – 11:24 WIB

Ketua IMI Pusat Bamsoet saat memberikan sambutan di UBL, Jakarta Selatan, Selasa (12/10). Foto: Dedi Sofian
Bamsoet menyebut saat dijual nanti motor listrik tersebut menawarkan banderol harga lebih murah dibanding yang ada saat ini di pasaran.
"Sedang mempersiapkan produksi BSE harganya di bawah 10 juta," ungkap pria yang menjabat sebagai Ketua MPR RI itu.
Saat ini, BSE sedang melakukan serangkaian uji tipe kelaikan di Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Bamsoet mengatakan motor itu akan diluncurkan pada tahun ini.
"Jadi, mudah-mudahan dalam waktu dekat masyarakat bisa didorong untuk segera beralih ke kendaraan listrik," imbuhnya.
"Target kami dengan kendaraan listrik yang murah BSE ini adalah kawan-kawan yang berprofesi sebagai ojek online," pungkas Bamsoet. (ddy/jpnn)
Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo (Bamsoet) menilai motor listrik yang saat ini dipasarkan di Indonesia masih terbilang mahal.
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Dedi Sofian
BERITA TERKAIT
- SUV Listrik Ini Terjual 10 Ribu Unit Hanya 48 Jam
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Memahami Jenis-Jenis Indikator dan Merawat Baterai Motor Listrik
- Motor Listrik United E-Motor Mampu Menjelajah Sejauh 100 Km
- Gala Premiere Film Pinjam 100 The Movie Sukses, Bamsoet: Bisa jadi Cermin Generasi Muda