Gubernur Kaltim Ditelepon Gubernur Sulsel

Semua Level Pemerintah Bergerak

Gubernur Kaltim Ditelepon Gubernur Sulsel
Gubernur Kaltim Ditelepon Gubernur Sulsel
Selain Mendagri, Awang mengaku mendapat telepon dari Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Yasin Limpo, yang menyampaikan keprihatinannya sebab kerusuhan itu melibatkan suku bugis.  "Alhamdulillah, semua bersimpatik agar dapat diselesaikan dengan damai. Kalau sudah seperti ini maka Kaltim akan dapat kita terus jaga kondusifitasnya," ujarnya.

Awang mengimbau, masyarakat Tarakan dan Kabupaten Tana Tidung yang masyarakatnya bertikai, khususnya tokoh-tokoh masyarakatnya untuk mengedepankan hati nurani bahwa perdamaian adalah satu-satunya cara dalam menyelesaikan persoalan yang ada.

"Saat ini semua bergerak, mulai Walikota Tarakan, Bupati Tana Tidung, kepolisian, TNI dan tokoh masyarakat, semuanya sudah bergerak untuk mendamaikan situasi. Dan sekali lagi saya yakin, ketika semuanya bergerak, maka kekhawatiran yang tidak kita inginkan, tidak akan terjadi," ungkapnya.

Disinggung kerusuhan itu terjadi karena personel kurang dan tidak sigapnya aparat keamanan di Tarakan, Awang  mengakui bahwa persoalan personel kurang memang sudah dirasakan sejak lama, tetapi bukan berarti itu membenarkan bahwa personel tidak sigap dalam menyelesaikan masalah di Tarakan.

SAMARINDA --  Kerusuhan yang terjadi di Tarakan yang melibatkan dua kelompok massa juga membuat Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak prihatin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News