Gus Jazil Sebut Aksi SRGR Akan Libatkan Masyarakat

Gus Jazil Sebut Aksi SRGR Akan Libatkan Masyarakat
Serikat Rakyat Gotong Royong (SRGR) akan segera di deklarasikan. Foto: dok Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid mengatakan aksi sosial Serikat Rakyat Gotong Royong (SRGR) akan melibatkan berbagai elemen masyarakat.

Hal itu dilakukan untuk bisa membantu masyarakat yang sedang mengalami kesulitan.

”Kita harus memiliki visi kegotongroyongan. Artinya lintas agama, etnis, suku, hobi, gender dan umur tanpa ada sekat. Gotong royong itu semangatnya universal," kata Gus Jazil–sapaan akrab Jazilul Fawaid dalam siaran persnya, Jumat (24/9).

Dia menambahkan, dalam organisasi itu prinsipnya setara, bebas, kebersamaan, kesetaraan, dan persaudaraan.

"Itu yang menjadi prinsip utama dari Serikat Rakyat Gotong Royong,” ujar Gus Jazil.

Menurut dia, saat ini masyarakat dilanda berbagai persoalan. Tidak hanya masalah kesehatan akibat pandemi Covid-19, tetapi juga persoalan ekonomi, ketidakadilan, sulitnya akses pendidikan, dan berbagai persoalan hidup lainnya.

Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah gerakan yang bisa menggalang kebersamaan untuk melakukan hal-hal positif bagi masyarakat.

”Di tengah berbagai kesulitan dan persoalan hidup, hal yang paling diperlukan adalah kesatupaduan. Tidak ada yang lain," tegasnya.

Wakil Ketua MPR RI Gus Jazil mengatakan aksi sosial Serikat Rakyat Gotong Royong (SRGR) akan melibatkan berbagai elemen masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News