Hadang Ambisi Tuan Rumah

Roca Keluhkan Lapangan Stadion Sriwedari

Hadang Ambisi Tuan Rumah
Hadang Ambisi Tuan Rumah
SOLO - Gresik United (GU) memang berangkat ke Solo dengan semangat mencuri poin kala menantang Persis sore ini (11/2). Namun, itu belum cukup menjadi jaminan bahwa tim berjuluk Laskar Joko Samudro tersebut akan mudah mengambil poin di Stadion Sriwedari, Solo, markas Persis.

Sebab, sebelum berlaga, kubu Persis menyatakan tekadnya untuk menyapu tiga poin di laga itu. Eduard Tjong, pelatih Persis, mengatakan bahwa timnya akan memaksimalkan peluang bermain di kandang. Jadi, dia telah menyiapkan anak asuhnya dengan strategi menyerang. ''Karena ini bermain di kandang, kami akan bermain ofensif besok (hari ini, Red),'' kata Edu, sapaan akrab Eduard Tjong.

Menurut dia, pola permainan 3-6-1 yang biasa dimainkan anak-anak tim berjuluk Laskar Samber Nyawa tersebut akan diubahnya menjadi pola yang lebih menyerang, yakni 3-5-2. Karena itu pula, Edu optimistis timnya mampu mengalahkan GU di laga tersebut.

Selain yakin dengan strateginya, Edu menyatakan akan memaksimalkan talenta muda yang dimiliki Persis saat ini. ''Di antaranya adalah gelandang serang Anindito serta Yanuar,'' ujarnya.

SOLO - Gresik United (GU) memang berangkat ke Solo dengan semangat mencuri poin kala menantang Persis sore ini (11/2). Namun, itu belum cukup menjadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News