Hasil Survei, Elektabilitas Partai Perindo Tembus 4 Besar

jpnn.com - JAKARTA - Hasil survei Litbang Kompas menempatkan elektabilitas PDI Perjuangan berada di urutan pertama, mencapai 19 persen.
Urutan kedua terdapat Partai Demokrat 18,4 persen.
Kemudian, Partai Gerindra di urutan ketiga dengan elektabilitas 13,9 persen.
Jajak pendapat dilakukan pada sejumlah responden kalangan generasi Z pada 24 September hingga 7 Oktober.
Hal yang menarik, elektabilitas Partai Persatuan Indonesia (Perindo) melejit, berada di urutan keempat.
Elektabilitas Partai Perindo 8 persen, naik dari survei yang dilakukan Litbang Kompas pada Juni lalu.
Elektabilitas Partai Perindo pada Juni hanya menyentuh angka 4,4 persen.
"Artinya, Perindo punya peluang kesuksesan jika dapat meramu program kerja yang sesuai dengan keresahan yang dihadapi kalangan muda dan pemilih mula," ujar Peneliti Litbang Kompas Artia Nugraheni di Jakarta, Rabu (2/11).
Hasil survei Litbang Kompas menempatkan elektabilitas Partai Perindo berada di urutan empat besar.
- Demokrat Laporkan Ketua Pengadilan Tinggi Sulut ke MA dan Kejagung, Ada Apa?
- Pramono Minta Dikritik Selama Menjabat Sebagai Gubernur DKI
- Hasil Survei Rumah Politik Indonesia: Mayoritas Publik Puas dengan Kinerja Wapres Gibran
- Ormas Kebablasan Bukan Diselesaikan dengan Revisi UU, tetapi Penegakan Hukum
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Hari Kartini; Annisa Pohan Mendorong Pemberdayaan Perempuan di Sektor Ekonomi