Hasto PDIP Bertambah Usia, Tetap Eling Lan Waspada

Hasto PDIP Bertambah Usia, Tetap Eling Lan Waspada
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto. Foto: arsip JPNN.COM/Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto bertambah usia. Pada hari ini (7/7), tokoh asal Yogyakarta itu berulang tahun yang ke-55.

Namun, Hasto tak akan menggelar acara khusus untuk merayakan hari istimewa itu.

"Saya tidak memiliki tradisi ulang tahun, terlebih saat ini dalam situasi pandemi," ujarnya melalui pesan di WhatsApp Group.

Menurut Hasto, dirinya hanya berkontemplasi dan berdoa sebelum tidur pada Selasa (6/7) malam. "Pagi tadi bangun kembali berdoa mengucap syukur kepada Sang Mahapencipta, kini saya berusia 55 tahun," tuturnya.

Hasto juga mengutip falsafah dalam primbon Jawa. Dia menginginkan hidupnya dipenuhi tradisi spiritual.

"Menurut primbon sebagai salah satu bukti peradaban khazanah kosmologi Jawa, sebaiknya hidup itu penuh dengan eling lan waspada (selalu mengingat Tuhan dan berhati-hati, red). Harus mencerahkan bagi sesama," papar Hasto.

Pria berzodiak Gemini itu juga meminta para kolega dan sahabatnya cukup mendoakannya tanpa bertemu langsung. Sebab, saat ini pemerintah sedang menerapkan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat untuk menekan kasus penularan Covid-19.

"Bukan saya tak mau disapa langsung, tetapi mengikuti imbauan pemerintah. Cukup tegur sapa dan doa dari jauh saja," ujar suami Maria Stefani Ekowati itu.

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto berulang tahun yang ke-55 pada 7 Juli ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News