Incar Tiga Poin, Timnas Indonesia Siap Tempur Lawan Taiwan

Incar Tiga Poin, Timnas Indonesia Siap Tempur Lawan Taiwan
DEMI HARGA DIRI: Dukungan suporter Indonesia. FOTO: Hendra Eka/Jawa Pos/JPNN

jpnn.com, BEKASI - Pelatih Timnas Indonesia proyeksi Asian Games 2018 Luis Milla benar-benar menyiapkan strategi dengan matang jelang laga perdana kontra Taiwan di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu (12/8) malam nanti.

Taiwan di laga grup A sebelumnya bermain imbang dengan tim kuat lainnya, Palestina.

Untuk memantapkan taktik, Milla pun meminta kepada awak media untuk tidak meliput latihan pada Sabtu (11/8). Karena itu, latihan digelar tertutup.

Dalam sesi tersebut, terlihat dua pemain yang sudah dicoret seperti M Rafli dan M Ridho tetap berlatih.

“Mereka memang diminta latihan, untuk menggenapi jumlah pemain kalau mau simulasi games," ungkap asisten pelatih Bima Sakti.

Dia memastikan, pemain dalam kondisi bagus dan sudah siap tempur melawan Taiwan.

"Kami akan berikan yang terbaik dan mengamankan tiga poin," tandasnya.(dkk/jpnn)


Pelatih Timnas Indonesia proyeksi Asian Games 2018 Luis Milla menyiapkan strategi dengan matang jelang laga perdana kontra Taiwan di Stadion Patriot, Bekasi.


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News