Ini Perkiraan Starting XI Persipura vs Persib

jpnn.com - JAYAPURA - Persipura Jayapura memastikan akan bermain agresif saat menjamu Persib Bandung di Stadion Mandala, Jayapura, Kamis (21/7) siang. Untuk itu, komposisi terbaik bakal ditampilkan.
Dalam laga sebelumnya, Boaz Salossa tak ditampilkan dari menit awal. Namun, dalam laga super ketat ini, peluang pemain timnas tersebut diturunkan dari menit awal cukup besar.
Pelatih Jafri Sastra mengatakan, bakal ada perubahan strategi, itu untuk meredam permainan Persib yang banyak mengandalkan winger dan full back untuk membuka serangan.
"Kami tahu Persib banyak memainkan bola-bola dan memulai serangan dari sayap. Kami akan antisipasi, tapi itu tak akan mengubah karakter tim untuk tampil menyerang," tegas dia. (dkk/jpnn)
Berikut Perkiraan Pemain Persipura vs Persib
Persipura (4-3-3): Ferdiansyah (gk); Yustinus Pae, Ricardo Salampessy, Bio Paulin, Jaelani Arey, Muhammad Tahir, Izaac Wanggai, Nelson Alom,Boas Salossa, Ferinando Pahabol, Eddy Foday Boakay.
Persib (4-2-3-1): I Made Wirawan (gk); Dias Angga, Yanto Basna, Vladimir Vojovic, Tony Sucipto, Hariono, Kim Kurniawan, Robertino Pugliara, Zulham Zamrun, Atep, Sergio van Dijk
JAYAPURA - Persipura Jayapura memastikan akan bermain agresif saat menjamu Persib Bandung di Stadion Mandala, Jayapura, Kamis (21/7) siang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Juara Liga 1, Persib, Pemain, dan Pelatih Masuk Buku Sejarah, Simak di Sini
- Ternyata Persib Bandung Belum Mematahkan Rekor Bali United
- Rekor Spesial Bojan Hodak Seusai Membawa Persib Juara Liga 1 2024/25
- Bobotoh Diminta Tertib Saat Merayakan Persib Juara Liga 1
- Persib Bandung Juara Back to Back, Legenda Ghana Turut Bersukacita
- Trent Alexander-Arnold: Cinta Saya untuk Klub Ini Tidak akan Pernah Pudar