Ini Temuan BPK Soal Pelindo II

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Achsanul Qosasi mengatakan hasil audit BPK terhadap PT Pelindo II yang dimintakan oleh DPR RI menemukan berbagai pelanggaran dan kesalahan dilakukan oleh PT Pelindo II.
"Ada beberapa ketidakpatuhan, seperti unit Jakarta International Container Terminal (JICT) tidak menjadi badan usaha pelabuhan," kata Achsanul Qosasi, usai rapat dengan pansus Pelindo II, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Rabu (2/12).
Selain itu lanjutnya, ada pelanggaran perpanjangan kontrak kerja dengan pihak asing, termasuk penandatanganannya, perizinan dari Kementerian BUMN.
Seperti apa detail ketidakpatuhan dan pelanggaran tersebut ujar Achsanul Qosasi, biar pansus nantinya yang menjelaskan ke publik.
"BPK sudah memenuhi permintaan DPR. Silahkan nantinya DPR atau pansus yang menjelaskan tentang temuan di BPK ini. Pansus tadi juga meminta agar BPK hadir lagi di pansus setelah pimpinan DPR menerima hasil audit BPK ini," imbuh mantan politikus Partai Demokrat ini.(fas/jpnn)
JAKARTA - Anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Achsanul Qosasi mengatakan hasil audit BPK terhadap PT Pelindo II yang dimintakan oleh DPR RI menemukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Usulan Kubu Tom Lembong, Hadirkan Moeldoko dan Eks Mendag di Persidangan!
- HNW Dukung Rencana Prabowo Ingin Biaya Haji Indonesia Lebih Murah Dari Malaysia
- KSST Klaim KPK Naikkan Status Hukum Dugaan Korupsi Lelang Saham PT GBU
- Siswa SMA 5 Bandung Tewas Dalam Kecelakaan Beruntun, Polisi Periksa Pengemudi Nissan
- Prabowo-Bill Gates Akan Bertemu, Irwan Demokrat Singgung Efek Bola Salju Program MBG
- Sidang Perdana Gugatan PB PARFI Terhadap Kementerian Hukum Berjalan Lancar