Insentif dari Pemerintah Efektif Dorong Peningkatan Produksi Migas

Insentif dari Pemerintah Efektif Dorong Peningkatan Produksi Migas
Ilustrasi kilang migas PT Pertamina. Foto: Kaltim Post/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Deputi Operasi SKK Migas Julius Wiratno menyatakan realisasi produksi di Blok Mahakam berbuah manis setelah mendapatkan insentif dari pemerintah.

Hal ini sambung Julius, membuktikan bahwa salah satu cara untuk meningkatkan produksi memang dengan memberikan perhatian lebih dalam kegiatan operasi produksi migas melalui insentif.

“Kami bersyukur dengan capaian ini. Ini membuktikan bahwa insentif merupakan katalis positif pada kinerja Kontraktor KKS,”ujar Julius.

Selain mendapatkan penghargaan kategori Kontraktor KKS dengan produksi di atas 50 ribu BOEPD, PT Pertamina Hulu Mahakam juga mendapatkan penghargaan The Best Initiatives on Cost Optimization

“Ini membuktikan bahwa insentif selain meningkatkan produksi juga membuat cost lebih efisien,” ujar Julius.

General Manager PT Pertamina Hulu Mahakam Agus Amperianto mengatakan Kontraktor KKS tersebut selama ini sudah menerima beberapa insentif dari pemerintah.

Insentif-insentif tersebut merupakan perubahan First Tranche Petroleum (FTP) dari 20% ke 5%, investment credit 17%, dan depresiasi dipercepat pada tahun terakhir Production Sharing Contract (PSC).

Pada Mei lalu, PT Pertamina Hulu Mahakam juga menerima insentif berupa pembebasan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) tubuh bumi serta insentif pemanfaatan Barang Milik Negara (BMN) hulu migas.

Realisasi produksi di Blok Mahakam berbuah manis setelah mendapatkan insentif dari pemerintah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News