Irjen Teddy Minahasa Siapkan Jurus Jitu Cegah Joki Vaksin

Irjen Teddy Minahasa Siapkan Jurus Jitu Cegah Joki Vaksin
Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa Putra bersama Gubernur Sumbar Mahyeldi dan Forkopimda. Irjen Teddy Minahasa Putra menyiapkan jurus jitu mencegah joki vaksin. Foto: ANTARA/HO Polda Sumbar

jpnn.com, PADANG - Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa Putra menyiapkan jurus jitu untuk mengantisipasi adanya joki vaksin yang ditemukan di sejumlah daerah.

Menurut Teddy, kuncinya adalah memperkuat pendataan warga yang akan divaksin dan melalui pemeriksaan awal sebelum vaksinasi dilakukan.

"Kita mengantisipasi orang yang akan menyediakan diri untuk menggantikan orang lain untuk divaksin atau joki vaksin ini," kata Irjen Teddy Minahasa, Sabtu (8/1).

Dia meminta para petugas yang melaksanakan vaksinasi untuk memeriksa secara detail data warga yang akan divaksin..

"Vaksinator, tenaga kesehatan maupun yang melakukan screening, input data dan sebagainya, saya wajibkan untuk mencocokkan antara identitas dengan fisik," bebernya.

Dia mengatakan dalam pencocokan ini harus dilakukan dengan teliti dan tepat, sehingga tidak terjadi aksi joki yang merugikan masyarakat sendiri.

"Sejauh ini belum ditemukan adanya kasus joki vaksin di Sumbar, tetapi kami tetap waspada akan hal tersebut," tegas Irjan Teddy.

Dia mengajak masyarakat agar menjalani vaksinasi sebagai ikhtiar dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19, termasuk mengantisipasi adanya varian baru Omicron.

Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa menyiapkan jurus jitu untuk mengantisipasi adanya joki vaksin

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News