Jadi Kandidat Kapten Timnas, Ini Kata Firman Utina

Jadi Kandidat Kapten Timnas, Ini Kata Firman Utina
Firman Utina. Foto: dok.Indopos/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Ban kapten timnas Indonesia di Piala AFF 2014 bakal melingkar ke lengan Firman Utina. Selama ini, playmaker Persib Bandung itu memang menjadi kandidat terkuat untuk menjabat kapten timnas.

Meski begitu, Firman tak terlalu mencampuri urusan jajaran pelatih untuk menentukan kapten.

Firman hanya mengaku bakal tampil maksimal jika diberi kepercayaan memimpin rekan-rekannya di timnas.

“Sampai sekarang kami juga belum tahu siapa yang akan menjadi kapten. Intinya siapa saja yang ada di lapangan harus saling suport,” terang Firman di Jakarta, Jumat (14/11).

Menjadi kapten bukanlah hal asing bagi mantan playmaker Sriwijaya FC dan Persija Jakarta itu. Sebelumnya, Firman juga sudah mengenakn ban kapten di Maung Bandung, julukan Persib.

“Ini bukan lagi klub-klub, sekarang ini sudah timnas. Tinggalkan ego masing-masing dan satukan pikiran. Yang Indonesia butuhkan adalah prestasi,” tegas Firman. (jos/jpnn)


JAKARTA - Ban kapten timnas Indonesia di Piala AFF 2014 bakal melingkar ke lengan Firman Utina. Selama ini, playmaker Persib Bandung itu memang menjadi


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News