Jadi Pemain Terburuk, Fans Minta Mourinho Depak Cuadrado

jpnn.com - LONDON- Para fans Chelsea meminta sang pelatih Jose Mourinho mendepak Juan Cuadrado pada bursa transfer musim panas ini. Pasalnya, performa Cuadrado dinilai sangat buruk.
Musim ini, pemain yang didatangkan dari Fiorentina itu bermain dalam 14 laga. Namun, Cuadrado hanya menjadi starter dalam empat pertandingan. Padahal, Chelsea membeli Cuadrado dengan harga 26 uta Poundsterling atau sekitar Rp 494 miliar (Poundsterling= Rp 19.000).
Survey yang dilakukan Daily Star menunjukkan, sebanyak 49 persen suporter Chelsea berharap Cuadrado dipecat. Jika itu terjadi, karir Cuadrado di Chelsea hanya akan berlangsung enam bulan.
Dalam survey itu, para suporter Chelsea juga menjadikan Filipe Luis sebagai sasaran tembak. Sebanyak 22 persen fans Chelsea menjadikan Luis sebagai pemain terburuk kedua.
Sementara itu, Ede Hazard ditahbiskan sebagai pemain terbaik musim ini setelah mengantongi 69 persen suara. Posisi kedua ditempati sang kapten John Terry yang mendapat 16 persen suara. (jos/jpnn)
LONDON- Para fans Chelsea meminta sang pelatih Jose Mourinho mendepak Juan Cuadrado pada bursa transfer musim panas ini. Pasalnya, performa Cuadrado
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSG vs Arsenal, Luis Enrique: Kami Pantas Mencapai Final
- Lihat! Juara Bertahan Kalah Dramatis di Gim 2 Semifinal NBA Playoffs
- Garnacho Berambisi Bawa MU Raih Gelar Liga Europa
- Tanpa Messi, Neymar, dan Mbappe, PSG Kembali ke Final Liga Champions
- Final Liga Champions PSG vs Inter Milan: Sejarah Memihak 2 Tim
- PSG vs Arsenal: Les Parisiens Menjaga Mitos