Jelang Lebaran, Malang Krisis Air Bersih

Jelang Lebaran, Malang Krisis Air Bersih
Jelang Lebaran, Malang Krisis Air Bersih
PAKISAJI - PDAM Kabupaten Malang mengantisipasi kenaikan pemakaian air bersih pada lebaran mendatang. Diprediksi kenaikan pemakaian mencapai 15 – 20 persen dari pemakaian hari biasa. Saat terjadi kenaikan pemakaian air, sejumlah kecamatan di Malang Selatan akan mengalami krisis air bersih.

Hal itu dibeberkan oleh Direktur Utama PDAM Kabupaten Malang Adroi HZ. Sejumlah kecamatan telah mengalami kekurangan air bersih yakni Donomulyo, Pagak dan Sumbermanjing Wetan. Pada musim kemarau ini warga yang tidak langganan PDAM membeli air bersih.

“Untuk kawasan Malang Selatan kami siapkan truk tangki air bersih, warga meminta kami kirim,” tegas Droi sapaan akrabnya kepada Malang Post (JPNN Group), Jumat (19/8).

Dia menambahkan, bahwa saat ini fokus utama PDAM adalah menyiapkan kekurangan air bersih saat lebaran. Biasanya mulai H-7 lebaran, pemakaian air akan mulai mengalami kenaikan. Kondisi itu disebabkan banyak pemudik yang mulai berkunjung ke rumah saudaranya. ”Biasanya kenaikan terjadi mulai H-7, ya sampai 20 persen naiknya, beberapa daerah akan kekurangan air,” katanya.

PAKISAJI - PDAM Kabupaten Malang mengantisipasi kenaikan pemakaian air bersih pada lebaran mendatang. Diprediksi kenaikan pemakaian mencapai 15 –

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News