Jelang Lebaran, Syarief Hasan Minta Pemerintah Menjamin Ketersediaan Sembako

Jelang Lebaran, Syarief Hasan Minta Pemerintah Menjamin Ketersediaan Sembako
Wakil Ketua MPR Syarief Hasan. Foto: M.Kusdharmadi/JPNN.com

Dia juga mengingatkan Kementerian Perdagangan (Kemendag) melakukan langkah-langkah konkret menjamin ketersediaan sembako di pasaran.

“Kami terus mendorong Kemendag dan kementerian terkait lainnya untuk memastikan bahwa sembako di pasaran masih cukup tersedia dengan harga yang terjangkau,” ungkapnya.

Syarief juga mendorong pemerintah pusat berkoordinasi dengan stakeholder-stakeholder secara intensif di daerah. Menurutnya, koordinasi ini penting saat pemerintah pusat telah mengambil langkah.

“Dengan tetap menjaga langkah kebijakan tersebut harus sesuai dengan yang diambil di daerah sehingga mampu menahan laju harga sembako,” ungkapnya.

Lebih lanjut Syarief mendorong pemerintah memberikan perhatian kepada UMKM-UMKM sehingga tetap berdaya meski di masa pandemi corona.

“Beberapa UMKM terpaksa menaikkan harga sembako. Pemerintah harus membantu menjaga dan menstabilkan pasar sehingga UMKM tetap bertumbuh dan masyarakat tetap dapat mengakses sembako dengan harga yang terjangkau,” tutup Syarief Hasan. (*/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Syarief Hasan menyebut beberapa daerah di Jatim dan Jateng mengalami kenaikan harga sembako menjelang Lebaran. Dia meminta pemerintah menjamin ketersediaan sembako dengan harga terjangkau.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News