Jenderal Andika: Kami Siap Memberikan Bantuan kepada Polri

Jenderal Andika: Kami Siap Memberikan Bantuan kepada Polri
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa bersama Ketua DPR RI Puan Maharani dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan peninjauan kesiapan dan pengamanan Natal di Katedral, Jakarta Pusat, Jumat petang (24/12/2021) (ANTARA/Mentari Dwi Gayati)

jpnn.com, JAKARTA - Panglima Tentara Nasional Indonesia Jenderal TNI Andika Perkasa menyatakan pihaknya siap memberikan bantuan kepada Polri untuk mengamankan Natal 2021. 

Andika Perkasa menyatakan bahwa Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjadi penanggung jawab pengamanan Natal 2021 di seluruh wilayah Indonesia. 

Namun, Jenderal Andika menegaskan TNI juga berperan membantu mengerahkan personel sesuai dengan kebutuhan.

"Intinya kami siap memberikan bantuan kepada Polri untuk mengamankan karena (Natal) ini adalah hari raya bagi Warga Negara Indonesia yang beragama Nasrani, merupakan salah satu event besar," kata dia sesuai mendampingi Ketua DPR RI Puan Maharani bersama Jenderal Listyo  melakukan peninjauan pengamanan Natal di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Jumat (24/12) petang.

Jenderal bintang empat itu menyatakan bahwa sebanyak 10.657 personel dikerahkan untuk membantu Polri dalam melaksanakan pengamanan Natal 2021 di tanah air. 

"Di seluruh wilayah Indonesia permintaan bantuan pengamanan sudah dilakukan, bervariasi, tetapi secara total TNI mengerahkan hari ini 10.657 personel," mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) itu. 

Pada kesempatan yang sama, Kapolri Jenderal Listyo menekankan bahwa pihaknya selain memastikan pengamanan berjalan lancar, juga agar protokol kesehatan diterapkan oleh umat.

Protokol kesehatan yang diperhatikan mulai dari skrining melalui aplikasi PeduliLindungi hingga saat umat berada di dalam gereja dengan tetap menggunakan masker.

Jenderal Andika menegaskan TNI siap memberikan bantuan kepada Polri untuk mengamankan Natal 2021 di seluruh wilayah Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News