Kabar Hoaks Gunung Agung Sampai ke Tiongkok

Kabar Hoaks Gunung Agung Sampai ke Tiongkok
Gunung Agung dinaikkan statusnya dari siaga menjadi awas, Jumat (22/9). Foto: Agung Bayu/Bali Express

China Xinhua News melalui akun Twitter-nya juga mem-posting tiga gambar gunung yang sedang erupsi.

Satu foto lainnya menggambarkan tebalnya debu vulkanis. Judulnya: Indonesia Meningkatkan Status Gunung Agung, 10.000 penduduk terdekat telah dievakuasi.

Dari penelusuran Jawa Pos, gambar tersebut adalah dokumentasi saat Gunung Sinabung meletus pada Agustus 2015.

Link posting-an tersebut juga disebar luas. Tidak sedikit netizen yang mempertanyakan kebenaran foto itu.

Tidak berselang lama, redaksi China Xinhua News mencopot gambar tersebut. (lyn/syn/gun/eko/c19/fat/jpnn)


Kabar hoaks menyebut Gunung Agung sudah meletus


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News