Kader PSI Diingatkan tak Berkhianat Atas Visi Perubahan

Kader PSI Diingatkan tak Berkhianat Atas Visi Perubahan
Ketua Umum PSI, Grace Natalie. JPNN.com

jpnn.com - JPNN.com - Pemilik stasiun televisi NET, Wishnutama memiliki ekspektasi ketika munculnya Partai Solidaritas Indonesia di bawah pimpinan Grace Natalie. Ia berharap agar partai baru yang digerakkan oleh anak muda menjadi inspirasi bagi perubahan bangsa.

"PSI harus jadi partai yang berhati mulia, untuk orang-orang yang berhati mulia juga," tutur Wishnutama dalam obrolan santai di studio NET, Kamis (20/8). Pada kesempatan itu, jajaran Dewan Pimpinan Pusat PSI berkesempatan untuk berdiskusi dengan Wishnutama.

Menurut Wishnutama, banyak sekali orang-orang baik yang berharap adanya perubahan, agar bangsa ini bisa menjadi bangsa yang besar. PSI yang dimotori oleh golongan muda harus mengambil hikmah dari perubahan yang terjadi di Amerika Serikat.

Ia mencontohkan, pada masa awal berdirinya Amerika Serikat, George Washington menolak dirinya diangkat jadi raja. Dia memilih jadi presiden yang dipilih oleh rakyat, untuk jangka waktu tertentu.

"Ini sesuatu yang luar biasa pada zamannya, ketika di mana-mana berdiri kerajaan, masih ada perbudakan, penjajahan, eksploitasi atas manusia (de l’homme par l’homme)," kata Wishnutama menyitir ungkapan Bung Karno.

Wishnutama lantas berpesan agar visi PSI untuk perubahan harus tetap dijaga.

“Sekali kita khianat, orang tidak akan respek lagi, begitu pula dengan internal partai,” pesan Wishnutama kepada Ketua Umum PSI Grace Natalie bersama kadernya. (awa/jpnn/jpg)


JPNN.com - Pemilik stasiun televisi NET, Wishnutama memiliki ekspektasi ketika munculnya Partai Solidaritas Indonesia di bawah pimpinan Grace Natalie.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News