KAI Salurkan Dana CSR Rp27 Miliar

“Pada masa pandemi Covid-19, KAI melibatkan UMKM mitra binaan dengan memesan masker dan baju APD cover all dari mitra binaan yang selanjutnya kami serahkan ke pihak terkait untuk didistribusikan kepada masyarakat dan sejumlah rumah sakit yang membutuhkan,” kata Didiek.
Adapun program Community Relations di antaranya adalah memberikan bantuan dalam rangka sosialisasi keamanan perjalanan kereta api.
Bantuan berupa sarana olahraga, ibadah, dan alat pencegahan Covid-19 diberikan kepada sekolah-sekolah, rumah ibadah, dan sebagainya yang berada di dekat rel kereta api.
Di samping itu, untuk mendukung keselamatan perjalanan kereta api di perlintasan sebidang, KAI mendukung pelaksanaan sosialisasi keselamatan oleh komunitas pecinta kereta api di berbagai daerah.
“Berbagai program tersebut kami lakukan sebagai bagian dari bukti hadirnya BUMN untuk Indonesia dalam rangka pemulihan ekonomi nasional,” ungkap Didiek.
Dedikasi KAI kepada bangsa melalui CSR juga mendapat pengakuan berupa penghargaan dari berbagai instansi.
KAI juga akan terus berinovasi dalam memajukan UMKM binaannya. UMKM-UMKM yang bergerak di bidang kuliner akan disinergikan dengan aplikasi Lokomart, aplikasi milik anak perusahaan KAI, KAI Services.
Melalui inovasi ini, KAI mendorong UMKM-UMKM tersebut untuk beradaptasi dalam meningkatkan penjualan di tengah pandemi Covid-19.
Dedikasi KAI kepada bangsa melalui program CSR juga mendapat pengakuan berupa penghargaan dari berbagai instansi.
- Tumbuh Berkelanjutan, Bank Raya Kembali Bukukan Kinerja Keuangan Positif
- Bea Cukai Dukung UMKM di Bekasi dan Makassar Tembus Pasar Ekspor Lewat Kegiatan Ini
- Jurus Bea Cukai Parepare Dorong Laju Ekspor dan Pertumbuhan Ekonomi di Daerah
- Respons Kritik AS soal QRIS, Waka MPR Eddy Soeparno: Terbukti Membantu Pelaku UMKM
- PT SNJ Luncurkan Mitra Retail Suri Community
- Bea Cukai Dorong Potensi UMKM di Banyuwangi & Belitung Tembus Ekspor Lewat Asistensi