Kapal Pesiar Princess Terserang Norovirus
Minggu, 23 Desember 2012 – 19:27 WIB

Kapal Pesiar Princess Terserang Norovirus
HOUSTON--Sebuah kapal pesiar yang tengah berlayar dari Italia terserang penyakit menular akibat Norovirus. Sekitar 100 penumpang terpaksa turun karena penyakit perut yang didera selama perjalanan dari Italia ketika berlabuh di Kota Galveston, Texas.
Dikutip dari laman Xinhua, Minggu (23/12), sekitar 96 penumpang dan enam awak kapal Princess Cruises positif terserang Norovirus. Norovirus sendiri merupakan penyakit pencernaan yang sangat menular.
Menurut sumber kapal pesiar tersebut, para penumpang yang sakit dikarantina selama tiga hari dan menerima perawatan medis.Kapal meninggalkan Venesia pada 2 Desember dan tiba di Galveston Sabtu dinihari .Virus dengan mudah ditularkan antar penumpang dan kemungkinan terbawa dalam kapal pesiar oleh seorang penumpang. (Esy/jpnn)
HOUSTON--Sebuah kapal pesiar yang tengah berlayar dari Italia terserang penyakit menular akibat Norovirus. Sekitar 100 penumpang terpaksa turun karena
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza
- Dukung Pernyataan Menlu Sugiono, Wakil Ketua MPR: ICJ Harus Hentikan Kejahatan Israel
- Irlandia Desak Israel segera Buka Blokade ke Gaza
- 2 Mei 1945 dan Kisah Muslim Pahlawan Pengibar Bendera Palu Arit