Kapolres Jakpus: Cukup Kondusif

jpnn.com, JAKARTA - Buruh yang melakukan aksi ketika Hari Buruh atau May Day membubarkan diri sekitar pukul 17.15 WIB.
Proses pembubaran berlangsung secara damai.
Kapolres Jakarta Pusat Kombes Suyudi Ario Seto mengapresiasi pelaksanaan May Day yang diikuti oleh buruh.
Menurut dia, May Day berjalan dengan cukup kondusif.
"Sudah cukup baik lah, cukup kondusif. Alhamdulillah sebelum pukul 18.00 WIB sudah kembali," kata Suyudi di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Senin (1/5).
Meski begitu, Suyudi mengaku, menyesalkan para buruh menyalakan kembang api.
Dia khawatir hal itu bisa memanaskan situasi. Namun, untungnya kondisi kondusif masih bisa terjaga.
"Kembang api tadi saya menyesalkan juga, kok ada kembang api? Saya khawatir ada yang kena aja," ucap Suyudi.
Buruh yang melakukan aksi ketika Hari Buruh atau May Day membubarkan diri sekitar pukul 17.15 WIB.
- Aksi May Day di Depan Gedung DPR Berujung Ricuh, 13 Orang Ditangkap
- Polisi Amankan Provokator dalam Aksi Hari Buruh, Apa Motifnya?
- Polisi Tangkap Provokator Aksi Ricuh May Day di Depan Kantor Gubernur Jateng
- Polisi Sebut Aksi May Day di Depan Kantor Gubernur Jateng Disusupi Kelompok Anarko
- Aktivis Sebut Prabowo Telah Membuktikan Komitmen terhadap Kesejahteraan Buruh
- Hadiah Prabowo Subianto Untuk Para Buruh Pada Momen May Day 2025