Kapolri Perintahkan Anak Buah di Lapangan Awasi Distribusi dan Harga Minyak Goreng

Kapolri Perintahkan Anak Buah di Lapangan Awasi Distribusi dan Harga Minyak Goreng
Kapolri Jenderal Listyo Sigit optimistis kelangkaan minyak goreng segera teratasi karena stok aman. Foto: Humas Divisi Mabes Polri

jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan ketersediaan minyak goreng curah dan kemasan serta harga penjualannya sesuai dengan kebijakan Pemerintah.

Sigit juga akan memastikan minyak goreng tersalurkan dengan baik ke pasaran dengan dijual sesuai harga eceran tertinggi.

Dengan begitu, kebutuhan masyarakat terhadap minyak goreng dapat terpenuhi dan diharapkan tidak terjadi lagi antrean.

"Saya minta Bhabinkamtibmas mengecek ke semua pasar tradisional. Sehingga bisa melaporkan ke satgas pangan pasar mana yang barangnya masih kosong dan yang harganya tidak sesuai,” ujar Sigit dalam siaran persnya, Senin (21/3).

Nantinya, dari satgas pangan akan berkoordinasi dengan produsen dan distributor.

“Kemudian dengan kementerian terkait untuk memastikan semua sesuai aturan," tegas Sigit.

Eks Kapolda Banten ini menegaskan kepada seluruh pihak untuk disiplin terkait dengan proses rantai suplai minyak goreng untuk masyarakat.

Dia mengaku tidak akan ragu atau segan untuk menindak tegas kepada seluruh pihak yang melanggar aturan. 

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta anak buahnya mengecek distribusi dan harga minyak goreng di pasaran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News