Karang Taruna Juga Bertugas Mensukseskan Kerja Pemerintah

jpnn.com - JAKARTA - Sudah 55 tahun Karang Taruna berkiprah tanah air, dalam perjalanannya, Karang Taruna sudah teruji keberadaannya. Mereka hadir mulai dari tingkat RT/RW, hadir di setiap desa atau kelurahan. Menteri Sosial Republik Indonesia, Khofifah Indar Parawansa, menjelaskan keberadaan Karang Taruna saat ini akan berbeda dengan yang terdahulu. Sebab, sekarang akan menjadi penting sebagai penyeimbang masuknya arus globalisasi.
Kata Khofifah, karang taruna memiliki peran mengawasi kerja pemerintahan baik di pemerintah pusat maupun daerah.
"Keberadaan karang taruna tidak lagi hanya sebagai lembaga yang dikomunikasikan, akan tetapi menjadi lembaga yang terintruksikan dalam mensukseskan kerja pemerintah," ucap Khofifah saat menghadiri pelantikan Pengurus Nasional Karang Taruna periode 2015-2017.
Lebih lanjut, Khofifah mengatakan, Karang Taruna sebagai kelembagaan tidak di perkenankan untuk berpolitik, namun secara individu setiap warga negara memiliki hak untuk berpolitik. Maka selama itu masih dalam jalur dan rel yang benar, boleh boleh saja.
Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Nasional Karang Taruna Didik Mukrianto menegaskan, karang taruna akan tetap berkomitmen menjalankan perekat sosial, penyambung solidaritas sosial. Karang taruna akan menjadi agen perubahan dalam agenda perang terhadap kemiskinan dan menghalau kesenjangan sosial.
"Karang taruna alan mengukuhkan kemandirian ekonomi ekonomi anak muda, melahirkan dan menguatkan desa dengan harapan nantiya akan lahir lembaga ekonomi mikro ditingkat desa," tegas Didik. (adv)
JAKARTA - Sudah 55 tahun Karang Taruna berkiprah tanah air, dalam perjalanannya, Karang Taruna sudah teruji keberadaannya. Mereka hadir mulai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Sambut Presiden Senat Kamboja di Istana, Ini yang Dibahas
- Seleksi PPPK Tahap 2 Berlangsung hingga 30 Mei 2025, BKN Beri Info Skor CAT
- Lewat Operasi Gurita, Bea Cukai Tegal Gagalkan Peredaran 1,3 Juta Batang Rokok Ilegal
- Human Initiative Gelar Flash Sale Kurban untuk Bantu Masyarakat Pelosok Negeri
- Calon Haji Asal Tulungagung Meninggal Dunia Sebelum Berangkat ke Tanah Suci
- Asido Hutabarat: Kurator Wajib Mengamankan Aset Pailit