Kecelakaan Maut Terjadi di Jalan Sudirman Pekanbaru, Innalillahi...

jpnn.com, PEKANBARU - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Pekanbaru, Riau pada Rabu (11/1).
Kendaraan roda empat Daihatsu Sigra BA 1069 QM menabrak sepeda motor yang menyebabkan pemotor tewas.
Kecelakaan melibatkan tiga kendaraan, di antaranya dua sepeda motor merek Honda Beat BM 2044 AAG, Honda Vario BM 455 AAJ, dan mobil Daihatsu Sigra BA 1069 QM.
Kasatlantas Polresta Pekanbaru Kompol Birgitta Atvina Wijayanti mengatakan kecelakaan itu berawal saat mobil bergerak di Jalan Sudirman jalur Timur datang dari arah Utara menuju Selatan.
Sesampainya di lokasi kejadian, mobil tiba-tiba menabrak sepeda motor yang berada di depannya.
Adapun Honda Beat dikendarai oleh Rahmita Nova Yenni, sementara sepeda motor Honda Vario dikendarai oleh Nurkaryadi Sutarjo.
“Kecelakaan itu mengakibatkan pengendara sepeda motor bernama Nurkaryadi Sutarjo meninggal dunia di rumah sakit, sedangkan pengendara Honda Beat bernama Rahmita Nova Yenni luka-luka," kata Birgitta.
Birgitta mengatakan bahwa pengemudi Daihatsu Sigra sempat lari dari lokasi kejadian.
Kecelakaan maut terjadi di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Pekanbaru, Riau pada Rabu (11/1).
- Mahasiswa Asal Inhu Tewas Kecelakaan Tunggal di Pekanbaru, Motor Hilang
- Viral Video Yuke Dewa 19 Gotong Bocah di Tasikmalaya, Begini Faktanya
- Pria Terjatuh Dari Flyover SKA Pekanbaru, Begini Kronologinya
- Hardiyanto Kenneth Tinjau Jalan Rusak di Flyover Grogol yang Sering Memicu Kecelakaan
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas