Keceriaan Westlife saat Tiba di Yogya sebelum Menggoyang Borobudur dan Sam Poo Kong

Keceriaan Westlife saat Tiba di Yogya sebelum Menggoyang Borobudur dan Sam Poo Kong
SUGENG RAWUH: Empat personel Westlife berpose bareng penggemarnya setelah tiba di Bandara Adisutjipto Yogyakarta, Jumat (30/8) malam. Foto: Instagram/rajawaliindonesia

jpnn.com - Grup vokal kondang Westlife menginjakkan kaki mereka di Yogyakarta. Penghibur asal Irlandia itu mendarat di Bandar Udara Internasional Adisucipto, Yogyakarta pada Jumat (30/8) pukul 20.30.

Kedatangan grup beranggotakan Shane Filan, Kian Egan, Nicky Byrne dan Mark Feehily itu disambut langsung oleh para penggemar dan Rajawali Indonesia selaku promotor. CEO Rajawali Indonesia Anas Syahrul Alimi mengungkapkan, Westlife langsung jadi pusat perhatian begitu menginjakkan kaki di Kota Gudeg itu.

"Banyak pasang mata yang tak henti-hentinya menatap kagum saat para personel Westlife tiba. Tak hanya itu, para personel Westlife pun terlihat sangat senang sekali ketika tiba di Yogyakarta. Kami selaku penyelenggara ikut senang melihat mereka (Westlife) seperti itu," kata Anas kepada jpnn.com, Sabtu (31/8).

Westlife mendatangi Yogyakarta untuk tampil dalam dua konser. Konser pertama di kompleks Candi Borobudur, Kabupaten Magelang pada Sabtu (31/8) malam.

BACA JUGA: Westlife Bakal Konser di Borobudur, Sebegini Harga Tiketnya

Selanjutnya, Westlife akan tampil lagi pada Minggu (1/9) di Kuil Sam Poo Kong, Semarang. "Semoga konser Westlife akan berjalan lancar sesuai dengan harapan kami sebagai penyelenggara, para personel Westlife maupun bagi para penggemarnya yang akan menonton pertunjukan mereka,” ujar Anas.

Konser Westlife di dua situs bersejarah itu merupakan bagian dari upaya grup yang dibentuk pada 1998 tersebut untuk comeback. Westlife sempat vakum selama periode 2012 hingga 2018.

BACA JUGA: Shane Filan Westlife Kesengsem Nasi Goreng

Grup vokal kondang asal Irlandia Westlife menginjakkan kaki mereka di Yogyakarta sebelum menggelar konser di Candi Borobudur dan Kuil Sam Poo Kong.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News