Kejar Si Pitung
Minggu, 02 Juni 2013 – 04:52 WIB

Kejar Si Pitung
"Agung harus absen karena akumulasi. Opsinya,kami akan menduetkan Irwanto dan Sugiono di lini belakang. Sedangkan Ary Yuganda yang sebelumnya absen, sudah bisa diturunkan, tidak ada masalah," ujar Pelatih kepala PSMS, Edy Syahputra kemarin.
Baca Juga:
Edy tak membantah jika lini belakangnya saat ini memegang rapor merah. Hanya sekali PSMS mampu cleansheet dari enam laga yang telah dilakoni. Masalahnya pemain masih saling menunggu untuk menghadang serangan lawan.
"Seperti saat lawan Lampung FC, bek kita masih saling mengharap. Kesalahan komunikasi ini tidak boleh terjadi lagi, Saya sudah tekankan ke pemain bawah untuk lebih aktif berkomunikasi. Mudah-mudahan kesalahan seperti di pertandingan sebelumnya bisa diminimalisir," ungkap eks stoper PSMS Medan era 90-an itu.
Seperti biasa Edy akan kembali merombak komposisi lini tengahnya. Hanya Donny F Siregar dan Zulkarnain yang tak tergoyahkan. Sementara dua posisi lain seperti sayap kiri dan satu posisi jangkar kerap dilakukan rotasi. Kali ini Heri Irwansyah yang akan mendapat kepercayaan.
MEDAN - PSMS akan bentrok dengan Persitara Jakarta Utara pada laga lanjutan Divisi Utama PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS), Minggu (2/6) sore
BERITA TERKAIT
- Bobotoh Diminta Tertib Saat Merayakan Persib Juara Liga 1
- Persib Bandung Juara Back to Back, Legenda Ghana Turut Bersukacita
- Trent Alexander-Arnold: Cinta Saya untuk Klub Ini Tidak akan Pernah Pudar
- Rayakan Persib Juara, Bobotoh Berpesta di Jembatan Pasupati Bandung, Meriah
- Gelar Dua Kejurnas Karate, Lemkari Bertekad Cetak Karateka Berkarakter dan Berprestasi
- Kapten Persib Punya Cerita Menarik Sesaat Tim Mengunci Gelar Juara Liga 1