Kesaksian Anggito Perkuat Kesalahan BI soal Bailout Century

Kesaksian Anggito Perkuat Kesalahan BI soal Bailout Century
Kesaksian Anggito Perkuat Kesalahan BI soal Bailout Century
Seperti diketahui saat diperiksa KPK Rabu lalu (20/2), Anggito mengungkapkan, dirinya selaku Kepala Badan Kebijakan Fiskal tidak memiliki bukti cukup untuk menyatakan bahwa Bank Century merupakan bank gagal yang berdampak sistemik pada pertengahan 2008. "Saya belum cukup punya bukti, belum cukup yakin bahwa Bank Century yang merupakan bank gagal bakal berdampak sistemik," kata Anggito usai diperiksa KPK, Rabu (20/2).

Menurutnya, kegagalan sebuah bank dapat dikatakan berdampak sistemik jika tergolong bank besar yang punya kaitan dengan bank-bank lain, sehingga mempengaruhi kinerja bank lain ketika dinyatakan gagal. Saat itu, Anggito mengaku belum bisa memahami alasan BI mengambil suatu keputusan yang menetapkan Bank Century sebagai bank gagal dan berdampak sistemik.

Meskipun demikian, kata Anggito, dirinya dapat memahami keputusan KSSK mengambil keputusan untuk menyelamatkan Bank Century dengan mengucurkan dana talangan (bailout). (chi/jpnn)

JAKARTA - Anggota Timwas Century DPR, Bambang Soesatyo menilai kesaksian mantan Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan, Anggito Abimanyu


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News