Kiai dan Masyayikh Madura Mantap Berikan Dukungan Untuk Ganjar-Mahfud

Kiai dan Masyayikh Madura Mantap Berikan Dukungan Untuk Ganjar-Mahfud
Para ulama dan masyayikh di Madura memantapkan dukungannya kepada Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Dok: Tim Media Ganjar-Mahfud.

Sementara Mahfud yang berdiri dari kalangan akademisi disebut KH Unais sudah membuktikan kinerjanya sebagai ‘pendekar hukum’. Apalagi Mahfud juga pernah berada di 3 dimensi pemerintahan Indonesia.

“Pak Mahfud pernah di yudikatif sebagai Ketua MK (Mahkamah Konstitusi), di eksekutif sebagai menteri, sudah beberapa menteri dari era Gus Dur bahkan di legislatif juga pernah menjadi ketua fraksi,” imbuhnya.

KH Unais berharap Indonesia kedepannya dapat memiliki kepemimpinan terbaik dari pasangan Ganjar-Mahfud. KH Unais menegaskan keduanya adalah pemimpin tepat untuk menjadi Presiden dan Wakil Presiden.

“Jadi, itulah kenapa alasan kami berada di posisi ini. Jadi ini adalah pasangan yang tepat dari sekian pasangan yang ada, berpengalaman,” ujar dia.

Dalam halaqah kebangsaan di Pondok Pesantren Nahdlatut Thullab, hadir sejumlah kiai dan masyayikh sepuh Madura. Di antaranya KH Zubaidi Muhammad, KH Syafiuddin Abd Wahid, KH Ja’far Yusuf Abd Wahid, KH Alimuddin Zubaidi, KH Ahmad Kholid, hingga KH Muhammad. Hadir juga putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid. (cuy/jpnn)


Para kiai dan masyayikh di Madura memantapkan dukungan kepada pasanga capres-cawapres Ganjar-Mahfud MD.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News