Kobar Aman, Pelantikan Lancar

Kobar Aman, Pelantikan Lancar
Kobar Aman, Pelantikan Lancar

Demikian juga pedagang dan toko disepanjang jalan Pangeran Antasari dan di dua pasar dalam kota Pangkalan Bun, tampak sebagian sudah mulai beraktivitas walaupun masih belum sepenuhnya buka. Sutarjo seorang pedagang busana di Pasar Indrasari menjelaskan hari ini ia sudah berani membuka tokonya.

“Kemarin saat massa sudah mulai bertindak anarkis dan menyuruh pedagang menutup tokonya, saya tutup juga. Untunglah, karena ada beberapa pedagang pakaian yang sempat diobrak abrik dagangannya oleh massa, akibat lambat menutup toko,” ujarnya. 

Menurutnya memang hari ini sebagian pedagang sudah ada yang berani membuka toko. “Bahkan pedagang sayur pagi tadi juga sudah mulai berjualan, walaupun jumlahnya tidak sebanyak saat hari biasanya,” sambungnya.

Kejadian kemarin,lanjut Sutarjo sangat menakutkan bagi pedagang. “Bagaimana tidak takut, kami hanya mencari nafkah disini. Namun adanya konflik politik yang ada membuat kami juga terkena imbasnya,” keluhnya.

PANGKALAN BUN – Sehari pasca demo massa yang diwarnai dengan aksi pembakaran rumah jabatan (rujab) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Kamis

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News