Kombes Wahyu Beri Bantuan dan Ajak Warga Pesisir Sungai Siak Jaga Kamtibmas Jelang Pemilu

jpnn.com, PEKANBARU - Direktorat Polisi Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Riau membagikan paket sembako kepada warga di sepanjang pesisir Sungai Siak, Jumat, 2 Februari 2024.
Pembagian sembako dilakukan langsung oleh Dirpolairud Polda Riau Kombes Wahyu Prihatmaka, didampingi Wadirpolairud AKBP Andi Yull, dan Kasubdit Gakkum Ditpolairud AKBP John Louis Letedara.
Kombes Wahyu bergerak dari Mako Polairud Polda Riau menggunakan speed tactical.
Dia dan anak buahnya menyusuri sungai menjumpai warga sambil memberikan paket bantuan sembako.
Satu per satu sampan nelayan yang sedang mencari ikan didatangi oleh Kombes Wahyu, sambil memberikan bantuan sembako.
Selain memberikan paket sembako kepada warga pesisir Sungai Siak, Kombes Wahyu juga mengajak masyarakat menggunakan hak pilih pada pesta demokrasi 14 Februari 2024 nanti.
"Mari datang ke TPS tanggal 14 Februari, gunakan hak pilih sesuai hati nurani. Jangan mudah terprovokasi berita hoaks, isu sara, dan sebagainya," terang Kombes Wahyu.
Perwira menengah Polri itu mengajak masyarakat bersama-sama menciptakan suasana aman dan damai menjelang Pemilu 2024.
Dirpolairud Polda Riau Kombes Wahyu Prihatmaka membagikan paket sembako dan ajak warga di pesisir Sungai Siak menjaga Kamtibmas menjelang Pemilu 2024.
- Polres Siak Lakukan PAM Humanis, Aksi Buruh di Minas Berjalan Kondusif
- Polda Riau akan Tetapkan Tersangka Kasus SPPD Fiktif yang Rugikan Negara Ratusan Miliar
- Sindikat Pemalsuan KTP Terungkap, Orang Dalam Disdukcapil Terlibat
- Polda Riau Gagalkan Penyelundupan 12,8 Kilo Sabu-sabu oleh Jaringan Internasional
- Polwan Cantik Polda Riau Bripda Jessica Raih Juara 1 Karate Internasional di Malaysia
- Lagi, 10 Pelaku Pengeroyokan di Bukit Raya Ditangkap