Komnas HAM Menduga terjadi Pelanggaran HAM

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Nasional Hak Asasi Manusia menduga terjadi pelanggaran HAM dalam proses penangkapan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto.
Komisioner Komnas HAM Sandra Moniaga mengatakan berdasarkan laporan keluarga BW, ada dugaan terjadinya kekerasan dan pelanggaran HAM.
"Dari pihak pak Bambang Widjajanto merasa ada kekerasan yang beliau alami," kata Sandra di Bareskrim Polri, Jumat (23/1).
Dicontohkan Sandra, salah satunya adalah saat ditangkap dan diinterogasi di dalam mobil ada anggota Polri yang menanyakan hal yang tak pantas. "Ada pihak polisi yang nanya kepada rekannya, ada lakban nggak? mana lakban?" kata Sandra.
Selain itu, kata Sandra, dugaan lainnya adalah penyidik yang menanyakan hal yang tak berhubungan dengan kasus. Penyidik, kata dia, malah menanyakan kepada anak bungsu BW, yang tidak relevan dan tak terkait kasus.
"Ada pertanyaan tidak penting kepada anaknya yang bungsu. Nanya sekolah di mana, kelas berapa. Pertanyaan itu enggak relevan," kata dia.
Selain itu, kata dia, BW juga diduga mendapatkan kekerasan verbal. Sebab, penyidik saat menangkap BW malah mengatakan, "Anda banyak perkara kan pak, banyak perkara kan, kami tahu. Nah itu yang tidak penting," ungkap Sandra.
Namun, Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Ronny Franky Sompie membantah adanya kekerasan saat penangkapan BW. "Tidak ada (kekerasan), sangat manusiawi. Penasehat Hukum bisa melihat rekaman penangkapannya," kata Ronny di Bareskrim Polri, Jumat (23/1). (boy/jpnn)
JAKARTA - Komisi Nasional Hak Asasi Manusia menduga terjadi pelanggaran HAM dalam proses penangkapan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto. Komisioner
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Sambut Presiden Senat Kamboja di Istana, Ini yang Dibahas
- Seleksi PPPK Tahap 2 Berlangsung hingga 30 Mei 2025, BKN Beri Info Skor CAT
- Lewat Operasi Gurita, Bea Cukai Tegal Gagalkan Peredaran 1,3 Juta Batang Rokok Ilegal
- Human Initiative Gelar Flash Sale Kurban untuk Bantu Masyarakat Pelosok Negeri
- Calon Haji Asal Tulungagung Meninggal Dunia Sebelum Berangkat ke Tanah Suci
- Asido Hutabarat: Kurator Wajib Mengamankan Aset Pailit