Korea Selatan Ingatkan Jepang Soal Budak Seks

jpnn.com - Presiden Korea Selatan Park Geun-hye memperingatkan Jepang soal budak seks yang diperuntukkan bagi tentara negeri Sakura itu pada Perang Dunia II. Park mengatakan bahwa Jepang akan terisolasi bila tidak mendengarkan kesaksian dan derita para wanita yang dipaksa untuk memuaskan nafsu para tentaranya.
"Jepang akan terisolasi bila tidak mendengarkan kesaksian mereka dan menutupi fakta itu untuk kepentingan politik," kata Park seperti yang dilansir BBC, Sabtu (1/3).
Pernyataan Park ini menanggapi sikap Jepang. Hari Jumat (28/02), Tokyo mengatakan akan mendirikan panel untuk mengkaji landasan permintaan maaf kepada para korban yang menjadi budak seks tentara Jepang.
Sebelumnya, Jepang sudah meminta pada 1993 kepada ribuan wanita yang dipaksa menjadi penghibur tentara pada masa perang. Wanita-wanita yang menjadi penghibur ini diperkirakan sekitar 200.000 orang di kawasan yang diduduki Jepang selama Perang Dunia II. Mereka berasal dari Cina, Korea, Indonesia, Filipina dan Taiwan. (awa/jpnn)
Presiden Korea Selatan Park Geun-hye memperingatkan Jepang soal budak seks yang diperuntukkan bagi tentara negeri Sakura itu pada Perang Dunia II.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza