Lama Didera Cedera, Yoo Jae-hoon Rindu Atmosfer Pertandingan

Lama Didera Cedera, Yoo Jae-hoon Rindu Atmosfer Pertandingan
Kiper Mitra Kukar Yoo Jae Hoon. Foto: Kaltim Post/JPNN

jpnn.com, TENGGARONG - Penjaga gawang Mitra Kukar Yoo Jae-hoon belum sembuh dari cedera yang menderanya. Pemain asal Korea Selatan itu sudah absen selama sembilan pertandingan.

Cedera kali ini menjadi yang terlama sepanjang dirinya berkarier di Indonesia.

Namun demikian, kondisinya kini kian membaik, bahkan dia memastikan dirinya akan turut bergabung pada Minggu (23/6).

“Kondisi saya sudah lumayan bagus. Sekarang saya bisa joging. Rencananya, saya akan berangkat ke Tenggarong Minggu (23/6) nanti. Saya sudah rindu kembali bermain bersama teman-teman,” ungkap eks kiper Persipura Jayapura itu.

Seperti diketahui, ayah satu anak itu mengalami cedera saat menjamu Madura United. Pada laga tersebut, Jae-hoon salah tumpuan saat mendarat usai melakoni duel melawan striker Laskar Sape Kerrab, Greg Nwokolo. Cederanya tergolong parah, lantaran terdapat retak di bagian angklenya. Walhasil, Jae-hoon harus melakoni perawatan intensif di Bali.

Sosok Jae-hoon di Mitra Kukar memang belum sesuperior saat dia berseragam Mutiara Hitam. Dari empat laga yang dia lakoni bersama Naga Mekes, Jae-hoon kebobolan sebanyak enam gol. Atas penampilan kurang memuaskan itu, dirinya sempat dihujani kritik. Tak sedikit yang menyebut, bahwa dirinya adalah pembelian gagal tim Kota Raja.

Menanggapi hal itu, Jae-hoon mengaku, sempat stres dengan tekanan tersebut. Dia menuturkan, selama delapan tahun berkiprah di Tanah Air, baru kali ini dirinya dihujat. Namun, Jae-hoon menegaskan, bahwa dirinya tidak akan lemah hanya karena hujatan tersebut. Sebagai pemain senior di tim, dirinya bertekad untuk kembali ke penampilan terbaiknya.

“Saya akan jadikan kritikan dari luar lapangan sebagai motivasi untuk lebih baik lagi ke depan. Terpenting, saat ini saya akan konsentrasi ke pemulihan dulu,” imbuh pemain yang sempat berseragam Bali United itu.

Penjaga gawang Mitra Kukar Yoo Jae-hoon belum sembuh dari cedera yang menderanya. Pemain asal Korea Selatan itu sudah absen selama sembilan pertandingan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News