Lombok : Siap Hadapi Lebaran 2011
Jumat, 03 September 2010 – 03:11 WIB

Lombok : Siap Hadapi Lebaran 2011
MATARAM- Walikota Mataram Ahyar Abduh meninjau langsung persiapan Terminal Mandalika menghadapi arus mudik lebaran.Selain melihat langsung kondisi kendaraan, Ahyar juga meninjau langsung situasi terminal. "Mulai hari ini, harus ditingkatkan pelayanannya," kata Ahyar kepada wartawan.
Ahyar menegaskan perlunya peningkatan pelayanan kepada masyarakat. "Karena, pelayanan yang baik akan memberikan kenyamanan bagi para pemudik," Ahyar menambahkan. Selain meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Ahyar juga menegaskan, bahwa kebersihan dan keamanan terminal juga harus mendapatkan perhatian serius bagi pengelola terminal."Terminal ini menjadi jendela pertama bagi orang untuk melihat Mataram, berikan kesan yang baik pada pandangan pertama tersebut," ujarnya.
Baca Juga:
Walikota juga menekankan kepada petugas terminal untuk mengawasi penjualan tiket kendaraan. Selama ini yang membuat gangguan adanya calo tiket yang sedikit memaksa untuk membeli tiket. Belum lagi para makelar yang kadang menarik-narik calon penumpang. Sehingga kesannya, loket penjualan tiket yang ada sekadar pajangan.
"Penjualan tiket akan diawasi. Mengenai masalah calo itu, kita harapkan jangan sampai saling tarik," katanya.Untuk kepala terminal, Ahyar juga meminta untuk merapikan pedagang yang ada. Walau saat ini sudah rapi, perlu peningkatan kerapian untuk memberikan pelayanan yang nyaman. Termasuk merapikan berbagai fasilitas yang ada di terminal. "Kalau sudah puncaknya di H-4 pelayanan lebih di tingkatkan lagi," pungkasnya. (fat)
MATARAM- Walikota Mataram Ahyar Abduh meninjau langsung persiapan Terminal Mandalika menghadapi arus mudik lebaran.Selain melihat langsung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Motor Bu Guru Korban Begal di Bangkalan Sudah Kembali, Ada yang Terharu
- Jelang Keberangkatan JCH Asal Sumsel ke Tanah Suci, Herman Deru: Persiapan Sudah Maksimal
- Polisi Amankan Provokator dalam Aksi Hari Buruh, Apa Motifnya?
- 2 Hektare Lahan Gambut di Palem Raya Ogan Ilir Terbakar, Tim Gabungan Terjun Lakukan Pemadaman
- Menyambi Jual Sabu-Sabu, Sapar Ditangkap di Musi Rawas
- Muhajir Sebut Gaji-Tunjangan CPNS & PPPK 2024 Sudah Disiapkan di APBD 2025