LP Cipinang Khusus untuk Napi Korupsi

LP Cipinang Khusus untuk Napi Korupsi
LP Cipinang Khusus untuk Napi Korupsi
JAKARTA -- Sorotan tajam berbagai kalangan terhadap kehidupan narapidana di hotel prodeo membuat Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar juga harus bekerja ekstra. Sampai-sampai hari libur pun harus tetap digunakan untuk bekerja.

Minggu (17/1) siang misalnya, Patrialis mendatangi Rumah Tahanan (rutan) Cipinang. Tapi Patrialis enggan disebut melakukan sidak. "Saya tidak sidak, saya hanya datang untuk mengumpulkan sipir-sipir saya. Mereka saya mau briefing," kata Patrialis saat ditemui di pintu masuk rutan Cipinang.

Menurut menteri asal PAN ini, Rutan Cipinang ke depan akan menjadi rutan khusus bagi narapidana tindak pidana korupsi. Saat ini, sedang disiapkan tempatnya dan dalam waktu tiga bulan ke depan sudah rampung.

"Tahanan khusus tipikor dan narkoba akan dipisahkan. Cipinang akan dikhususkan untuk tipikor," ujarnya. Saat ditanya apakah akan menyidak tempat Anggodo, tahanan yang baru saja dijebloskan KPK, Patrialis mengatakan, ia sudah mendapat laporan kalau Anggodo ditahan di Cipinang.

JAKARTA -- Sorotan tajam berbagai kalangan terhadap kehidupan narapidana di hotel prodeo membuat Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar juga harus

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News