Makin Panas...Amber Heard Tuding Polisi Lindungi Johnny Depp

jpnn.com - HUBUNGAN rumah tangga selebriti Hollywood, Johnny Depp dengan Amber Heard semakin memanas. Permasalahan rumah tangga mereka mulai terungkap, hingga akhirnya diambang perceraian. Amber menggugat cerai karena dianiaya oleh aktor Pirates of the Caribbean itu.
Beberapa hari lalu, Amber melaporkan adanya KDRT yang dilakukan Johnny Depp. Dia meminta pihak berwenang untuk menahan Deep atas tindakan kekerasannya itu.
Depp dikabarkan telah melakukan KDRT, hingga membuat mata kiri Amber merah dan memar. Pria 52 tahun itu juga sempat melemparkan sebuah botol anggur berukuran sedang ke dinding.
Atas perlakuan kasar itu, Amber langsung mengadu ke pihak kepolisian untuk menyelidiki kasus yang terjadi pada 21 Mei lalu. Namun, berdasarkan penyelidikan di aparteman, pihak kepolisian menyimpulkan tidak ada bukti yang bisa menyeret Depp untuk ditahan.
Meski beberapa tetangga di apartemen Depp juga sudah menjadi saksi, namun pihak berwenang tidak menemukan bukti seperti pecahan kaca atau botol.
Dilansir dari Aceshowbiz, Rabu (1/6), seorang sumber terdekat Amber menyebutkan, pihak kepolisian telah berbohong dan berniat melindungi Deep. Meski begitu, Amber akan terus berjuang agar Depp segera ditahan dan mempertanggungjawabkan perbuatannya. (mg5/jpnn)
HUBUNGAN rumah tangga selebriti Hollywood, Johnny Depp dengan Amber Heard semakin memanas. Permasalahan rumah tangga mereka mulai terungkap, hingga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Beli Cincin Tunangan Hampir Rp 2 Miliar, Maxime Bouttier Bilang Begini
- Kepada Raja Dangdut, Ruben Onsu Ungkap Alasan Jadi Mualaf, Oh Ternyata
- Sebelum Maxime Bouttier, Luna Maya Ternyata Pernah Dilamar Pria Lain
- Melihat Nyai Ontosoroh Masa Kini di Monolog Paramita
- Komnas Perempuan Diminta Tak Intervensi Kasus Perceraian Baim dan Paula Verhoeven
- Cloudburst Makin Liar dalam Album Clear Blue Sky