Manfaatkan Lahan Kosong, Ganjar Milenial Center & Sejumlah Organisasi Ajak Warga Budi Daya Cabai

jpnn.com, PANDEGLANG - Sukarelawan Ganjar Milenial Center (GMC) Banten menggelar workshop cara budi daya cabai di Kampung Cimanggu, Desa Citumengung, Kecamatan Bojong, Pandeglang, Banten, Selasa (16/5).
Worshop itu digelar untuk memberdayakan Karang Taruna, Organisasi Masyarakat Gibas, dan Mahasiswa dari STKIP Mutiara Banten.
Kordinator Wilayah Ganjar Milenial Center Cucu Komarudin mengatakan dalam kegiatan bertajuk 'Pertanian Pembentukan Tani Cabai' itu, seluruh peserta diajarkan memanfaatkan lahan kosong. Salah satunya menanam cabai.
Menurut dia, kegiatan tersebut juga meningkatkan kemampuan sumber daya manusia (SDM) khususnya para milenial terhadap bidang pertanian.
"Kegiatan Kebun Tani Milenial cabai ini untuk memanfaatkan lahan dan meningkatkan kemampuan masyarakat sekitar khususnya milenial terhadap bidang pertanian sekaligus ajang memperat silahturahmi," ungkap Cucu Komarudin dalam siaran persnya, Selasa.
Dia menambahkan kegiatan tersebut juga untuk mempersiapkan SDM berkualitas dan paham memanfaatkan lahan untuk ditanam cabai.
"Kegiatan Kebun cabai petani milenial untuk menyiapkan SDM yang berkualitas dan paham mengelola lahan," ungkap dia.
Menurut dia, workshop tersebut sejalan dengan Ganjar Pranowo yang selalu mendukung kegiatan masyarakat khususnya bidang pertanian.
Sukarelawan Ganjar Milenial Center (GMC) menggelar workshop cara budi daya cabai di Kampung Cimanggu, Desa Citumengung, Bojong, Pandeglang Banten, Selasa (16/5)
- Mahasiswa Merusuh saat May Day, Buruh Demak Dukung Polisi Bertindak
- Kelompok Anarko Dalang Kerusuhan Hari Buruh di Semarang, 6 Mahasiswa Jadi Tersangka
- Tersangka Kerusuhan May Day Semarang Terancam 7 Tahun Penjara
- LSM dan Mahasiswa Dinilai Berperan Penting sebagai Penyeimbang Kekuasaan
- Beban Ekonomi Makin Berat, Masyarakat Rela Mengantre demi Beras Gratis di Kampus UBK
- Tarif Trans Semarang Rp 0, Pelajar dan Mahasiswa Tinggal Naik