Marak Aksi Pengadangan Distribusi Bantuan, Polres Cianjur Lakukan Ini

Marak Aksi Pengadangan Distribusi Bantuan, Polres Cianjur Lakukan Ini
Polres Cianjur, Jawa Barat, menyalurkan bantuan dari donatur untuk meringankan beban korban gempa Cianjur. ANTARA/Ahmad Fikri.

jpnn.com, CIANJUR - Polres Cianjur menyediakan layanan call center Lapor Kapolres di nomor 082115771110 untuk memudahkan pendistribusian logistik bagi korban gempa bumi di wilayah tersebut.

Hal itu sekaligus merespons insiden pengadangan yang dilakukan sejumlah oknum warga beberapa hari terakhir.

Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan mengatakan pihaknya juga memberikan pelayanan pengawalan pendistribusian logistik dari berbagai pihak guna menghindari penghadangan yang banyak dilaporkan relawan dan dermawan yang langsung dilakukan penangkapan terhadap pelaku.

“Untuk layanan pengawalan, kamimemastikan bahwa distribusi bisa aman dan sampai ke tempat tujuan tanpa ada gangguan, kami juga menyiapkan pengawalan bagi masyarakat dari luar Cianjur yang ingin berdonasi di titik kumpul yang sudah disiapkan untuk mengawal langsung tanpa biaya alias gratis," katanya.

Dia menjelaskan pengawalan yang diberikan merupakan komitmen Polri untuk memberikan yang terbaik untuk warga dalam menyampaikan donasinya guna meringankan beban korban gempa di Cianjur. Layanan call center dapat juga digunakan warga untuk memberikan berbagai laporan kamtibmas.

Sedangkan terkait bantuan logistik yang diterima Polres Cianjur untuk korban gempa dari berbagai sumber di antaranya Mabes Polri termasuk satuan wilayah Polda Metro Jaya, Polda Jawa Timur, dan Polda Kalsel serta polres di berbagai wilayah.

"Bagi warga yang membutuhkan bantuan logistik dapat datang langsung ke Polres Cianjur, sesuai dengan kebutuhan sehingga kita arahkan ke bagian logistik Polres Cianjur. Bantuan yang diberikan sangat cukup untuk didistribusikan beberapa hari ke depan," katanya.

Doni menyebut layanan Lapor Kapolres menjadi satu layanan untuk komunikasi dengan warga khususnya terdampak gempa yang memang memerlukan bantuan.

Polres Cianjur membuka call center untuk mencegah aksi pengadangan bantuan oleh oknum warga.

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News