Mas Tjahjo: Yang gak Fokus Kita Coret

Mas Tjahjo: Yang gak Fokus Kita Coret
Mendagri Tjahjo Kumolo (kiri) dan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo (tengah). Foto: dok.JPNN.com

Di luar itu, instrument hukum juga dipersiapkan dengan mendorong tata kelola pemerintahan yang efektif. Salah satunya dengan penyederhanaan Surat Pertanggungjawaban (SPJ).

Selama ini, aparatur sipil pemerintahan kerap kali disibukkan dengan tanggungan tersebut.

Selain itu, Tjahjo juga menegaskan akan kembali membatalkan Peraturan Daerah (Perda) yang dinilai menghambat pertumbuhan ekonomi. Sebab di akuinya, masih banyak perda yang ditenggarai belum berpihak pada efisiensi.

“Pembatalan tiga ribu perda yang lalu mulai menghasilkan. Investasi lebih mudah, prosedur pelayanan jadi lebih pendek. Dampaknya mulai terasa,” kata mantan Sekjen PDIP tersebut.

Berbagai upaya tersebut, menurutnya sudah berhasil menaikkan serapan anggaran pemda. Meskipun belum mencapai 100 persen, serapan belanja APBD 2016 lalu sudah membaik. Jika tahun 2015 lalu di atas 100 triliun, tahun lalu hanya diangka Rp 83 triliun. (far)

 


Penggunaan anggaran pemda yang tidak efektif telah membuat pertumbuhan ekonomi di daerah tidak berlangsung secara cepat.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News