Massa Berdesakan Ingin Vaksin COVID-19, Formulir Bahkan Diperjualbelikan

Massa Berdesakan Ingin Vaksin COVID-19, Formulir Bahkan Diperjualbelikan
Ilustrasi - Ketua DPD LaNyalla Mahmud Mattalitti. Foto: Ricardo/jpnn.com

"Kita memang sedang mengejar vaksinasi, tetapi lebih baik disebar ke sejumlah lokasi."

"Polrestabes bisa memanfaatkan Polsek-polsek sehingga peserta tidak membeludak dalam satu waktu di satu lokasi," ucap dia.

Mantan Ketua KADIN Jatim itu juga mengingatkan, Medan masih menjadi salah satu kota yang menerapkan PPKM level 4.

Dia mengimbau penyelenggara betul-betul memperhatikan protokol kesehatan dalam pelaksanaan vaksinasi.

"Bhabinkamtibmas bisa membantu menjelaskan kepada masyarakat bahwa ada pendataan calon penerima sebelum vaksinasi dilakukan."

"Pihak kepolisian daerah juga bisa menerapkan metode jemput bola kepada masyarakat untuk menghindari penumpukan," ujarnya.

Polrestabes, kata La Nyalla, diharapkan memfasilitasi warga yang sudah datang ke GOR Pemprov Sumut, namun tidak mendapat kuota vaksinasi.

"Pastikan mereka menerima vaksin di kemudian hari, dengan diatur jadwal dan lokasi pelaksanaannya," katanya menambahkan.

Senator mengingatkan bahaya massa berdesakan ingin vaksin COVID-19 bisa menjadi klaster baru.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News