Mega Tolak Wapres 'GR'

Mega Tolak Wapres 'GR'
Mega Tolak Wapres 'GR'
JAKARTA- Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-Perjuangan) Megawati Soekarnoputri sudah memberikan rambu penting untuk calon wakil Presidennya yang akan diajukan pada Pilpres 2009 mendatang. Mega memang tidak menyebut kriteria secara detilnya, tetapi lebih umum.''Ingat ya, Aku Tidak mau lho, kalau nanti wakil Presiden saya justru merasa menjadi presidennya,'' kata Megawati derai tawa penonton pada peluncururan buku Bicara Mega di sebuah hotel di Jakarta, Jumat (12/12).

Megawati juga menolak ungkapannya itu menyindir seseorang. ''Wartawan itu lo sukanya kok berandai-andai. Ya, aku tidak mau saja, kalaui wakil presidennya justru merasa yang menjadi presidennya,'' ujarnya. Menurut Megawati, dirinya memang tidak mau terlibat langsung dalam seleksi pemilihan wakil presiden yang bakal dipasangkan kepada dirinya. ''Bolak-balik Sekjen  Pramono Anung itu bertanya ke saya, Ibu calin wapresnya siapa? Saya bilang, silakan pikirkan, kamu kan sekjennya. Aku nggak mau tahu...,'' Megawati menjelaskan.

Pada kesempatan tersebut, Megawati kembali menyentil wacana Pemimpin muda. Terhada wacana ini, Megawati mengaku setuju, namun ia tidak setuju jika harus menghilangkan yang tua.''Di media itu rame sekali wacana pemimpin muda. Tetapi sampai sekarang, kok ya tidak muncul-muncul calon pemimpin muda itu. Kalau begitu, apa masalahnya kalau yang tua-tua ini masih muncul, ayo yang muda bersaing dengan yang tua. Itu saya malah senang,'' papar Megawati.

Sementara Ketua Deperpu PDI-P Taufik Kiemas menegaskan, bahwa ungkapan ketua umum PDI P Megawati itu merupakan persyaratan dan tidak ada maksud untuk memojokkan seseorang. Ketika didesak apakaha hal itu ditujukan kepada wakil presiden Jusuf Kalla. ''Tidaklah. Pak JK itu justru the real vice presiden, yang bisa menempatkan dirinya benar-benar sebagai seorang partner presiden yang bisa menjalankan tugasnya dengan baik,'' kata Taufik Kiemas diplomatis.

JAKARTA- Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-Perjuangan) Megawati Soekarnoputri sudah memberikan rambu penting untuk calon wakil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News