MENCEKAM...Dalam Suasana Seperti ini Sumpah Pemuda Dilahirkan

MENCEKAM...Dalam Suasana Seperti ini Sumpah Pemuda Dilahirkan
Sebagian peserta Kongres Pemuda II, 27-28 Oktober 1928 pose bersama di Indonesische Studigebouw, Kramat 106 (sekarang Museum Sumpah Pemuda). Foto: Dok. Leimena Institut. Sumber: Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.

jpnn.com - BUTUH keberanian yang teramat sangat menggelar Kongres Pemuda Indonesia II, 27-28 Oktober 1928. Mengingat Gubernur Jenderal Jhr. Mr. A.C.D. de Graeff baru saja mengamuk menyusul pemberontakan PKI 1926-1927. 

=======

Wenri Wanhar - Jawa Pos National Network

=======

12 November 1926. Waktu pemberontakan PKI meletus, "para wartawan termasuk Wage Rudolf Supratman sangat sibuk selama berhari-hari berusaha merekam peristiwa huru-hara itu," tulis Bambang Sularto dalam buku bertajuk Wage Rudolf Supratman.

Berikut ini penggambaran suasana pada saat itu, berdasarkan kisah Wage Rudolf Supratman...

Hari itu terjadi hura-hara di pelabuhan Tanjung Priok dan di daerah-daerah pinggiran Betawi. 

Di Banten, barisan rakyat bermodalkan senjata pusakanya masing-masing menyerang siapa pun yang dianggap antek kolonial. 

BUTUH keberanian yang teramat sangat menggelar Kongres Pemuda Indonesia II, 27-28 Oktober 1928. Mengingat Gubernur Jenderal Jhr. Mr. A.C.D. de Graeff

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News